Kenang Zaki + Abduh

Muhammad Zaki adalah seorang guru honorer asal Krueng Mane, Aceh Utara, yang mengajar di Pegunungan Intan Jaya, Papua. Bermodalkan sumbangan buku dari para warga, Zaki membangun simpul Pustaka Mbiandoga Cerdas. Ketika program Free Cargo Literacy masih berjalan, buku yang datang dari berbagai penjuru Indonesia telah membuat pedalaman Intan Jaya menjadi semarak seperti kota. Kegembiraan anak-anak selalu terpancar menjelang tanggal 17 setiap bulan. Karena akses yang masih sangat sulit, buku dari berbagai penjuru itu dikirim ke Nabire, dan dari sana diterbangkan ke Intan Jaya. Zaki dan rekan-rekannya beserta murid-murid mereka memikul paket buku tersebut dari bandara kecil di Intan Jaya ke kampung mereka, dengan menyeberang sungai dan naik turun bukit sejauh puluhan kilometer. Anak-anak selalu bersemangat karena beban berat yang mereka angkut itu adalah pembuka menuju dunia baru yang lebih baik. Zaki lahir di Cot Kruet, 22 Maret 1984, meninggal dalam pengabdian sebagai guru dan relawan Pustaka Bergerak, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nabire, 29 Juni 2020.

Abduh Aziz adalah produser dan sutradara film yang tak lelah mengorganisir perubahan khususnya di sektor kebudayaan. Ia ikut mendirikan antara lain Masyarakat Film Indonesia (MFI) dan Koaliasi Seni Indonesia (KSI). Dua organisasi ini, terutama yang terakhir, terus mengupayakan perbaikan dalam berbagai aspek seni dan kebudayaan yang digerakkan oleh semangat berbangsa dan bernegara yang makin moderen dan demokratis. Ketika diangkat menjadi Direktur Utama Perum Produksi Film Negara (PPFN), ia tercatat sebagai satu-satunya putra Betawi yang menduduki posisi itu. Semangat perubahan yang membimbing kiprahnya sejak mahasiswa di Universitas Indonesia, mendapat peluang penyaluran yang lebih luas dengan pengangkatan itu. Tapi Abduh meninggal terlalu dini akibat serangan jantung  di malam 30 Juni 2019.

Abduh lahir di Jakarta, 10 Oktober 1967. Semangat dan humornya yang menular, ikut mengilhami platform DAO Bergerak yang dibangun untuk menjadi instrumen bagi perubahan yang lebih luas.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *